7 Rekomendasi Software ERP Terbaik di Indonesia 2026

Daftar Isi
Daftar Isi
Globalisasi dan perkembangan digitalisasi yang cepat, membuat persaingan bisnis semakin kompetitif. Perusahaan didorong untuk mengambil keputusan dalam waktu singkat berbasis data. Dalam kondisi inilah perusahaan memerlukan rekomendasi software ERP terbaik di Indonesia.

Penggunaan software ERP mampu merampingkan tugas-tugas kompleks dalam waktu singkat. Software ini menawarkan keandalan dan keakuratan yang bisa dipercaya untuk mengambil keputusan dengan tepat.

Artikel ini akan menjelaskan lebih lanjut tentang software ERP, rekomendasi, dan tips memilih software ERP terbaik di Indonesia.

Apa Itu Software ERP dan Mengapa Penting bagi Bisnis?

Enterprise Resource Planning atau ERP adalah sistem pengelola bisnis yang didesain terintegrasi dalam satu platform. Sistem ini dibangun dengan berbagai fungsi bisnis yang dapat memudahkan aktivitas bisnis.

Mulai dari mencatat transaksi keuangan, mengelola anggaran dan cash flow, permintaan pembelian, memantau stok secara real-time, menjadwalkan produksi, menilai kinerja karyawan, dan lain sebagainya.

Dalam kondisi media digital yang berkembang cepat, terintegrasi, dan diawasi ketat, software ERP menjadi pilihan yang tepat untuk membuat alur kerja lebih rapi dan terkendali.

Terlebih, saat ini tersedia sistem ERP berbasis cloud yang memungkinkan penyimpanan data berbasis online. Perusahaan dapat menyimpan berbagai dokumen dalam server cloud dari mana saja dan kapan saja. 

Cloud ERP menawarkan kemudahan integrasi dengan aplikasi pihak ketiga, sistem keamanan tinggi, dan akses real-time.

Kriteria Software ERP yang Baik untuk Bisnis Indonesia

  • Modular dan scalable – software ERP terdiri dari modul-modul terpisah, sehingga bisa digunakan sesuai kebutuhan. Sementara scalable adalah ERP bisa berkembangkan seiring dengan pertumbuhan bisnis.
  • Antarmuka mudah digunakan – tampilan dan menu ERP harus mudah dipahami dan digunakan oleh semua staf.
  • Integrasi luas – ERP harus mampu terhubung dengan sistem atau aplikasi lain, seperti sistem kasir (POS), akuntansi pihak ketiga, e-commerce, aplikasi CRM dengan API, dan sejenisnya.
  • Laporan dan analisis real-time – ERP harus mampu melaporkan dan menganalisis data secara real-time. Ini berguna untuk memantau kondisi bisnis dan pengambilan keputusan dengan cepat dan tepat.
  • Dukungan pelanggan – penyedia software ERP siap membantu kapanpun dibutuhkan, baik secara offline maupun online.

Daftar Software ERP Terbaik di Indonesia 2026

Jika bisnis Anda sedang membutuhkan aplikasi pengelola bisnis, berikut sejumlah rekomendasi software ERP terbaik di Indonesia yang bisa jadi pilihan.

1. Odoo

Odoo menjadi salah satu software yang terkenal karena keandalannya menangani kebutuhan bisnis melalui satu platform. Prosesnya dilakukan secara sederhana, efisien, dan harga terjangkau. 

Platform ini mengintegrasikan fitur-fitur terbaik untuk bisnis. Seperti akuntansi, CRM, penjualan, dan inventaris yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

2. HashMicro

HashMicro menawarkan platform dengan otomatisasi proses yang lebih luas. Cocok untuk bisnis berskala besar yang menginginkan operasional lebih terkendali. Software ini mengintegrasikan proses akuntansi, stok, distribusi, dan SDM dalam satu platform.

Beberapa fitur yang ditawarkan seperti customer relationship management, akuntansi, inventory, human resource management, procurement, hingga Hashy AI Assistant.

3. SAP Business One

SAP Business One juga bisa jadi pilihan platform untuk membantu kebutuhan operasional perusahaan. Software ini cocok untuk bisnis berskala menengah hingga berkembang, karena memiliki sistem yang cenderung kompleks dan biaya tinggi.

Fitur-fitur yang ditawarkan, seperti pengelolaan keuangan, pembelian, penjualan, inventaris, produksi, dan sumber daya manusia yang semuanya terintegrasi. Software ini juga menyediakan modul lengkap, mulai dari dari akuntansi, penjualan, hingga inventori.

4. Oracle NetSuite

Pilihan software ERP terbaik di Indonesia lainnya adalah Oracle NetSuite. Software ini terkenal karena fleksibilitas dan skalabilitasnya yang mampu meningkatkan efisiensi operasional, akurasi data, dan memudahkan kolaborasi antar divisi secara real-time.

Oracle NetSuite menyediakan modul yang lengkap dan fleksibel. Mulai dari akuntansi, keuangan, pengadaan, CRM, manajemen inventaris, dan beberapa modul lainnya. Software ini juga dilengkapi dengan indikator grafis, laporan yang bisa dipantau dari dashboard, hingga cloud sebagai sistem penyimpanan.

5. Epicor

Epicor dapat menjadi pilihan software untuk perusahaan yang memerlukan sistem ERP fleksibel dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Di Indonesia, software ini banyak digunakan oleh industri manufaktur, distribusi, ritel, hingga jasa.

Fitur-fitur yang ditawarkan antara lain manajemen rantai pasok, keuangan, hubungan pelanggan (CRM), sumber daya manusia, hingga pengelolaan proyek. Software ini dilengkapi dengan dokumentasi dan sumber belajar bagi pengguna untuk mengimplementasikan fitur-fitur di dalamnya.

6. Mekari 

Mekari Jurnal menawarkan software ERP berbasis cloud yang bisa diandalkan untuk menyimpan data. Software ini cocok digunakan oleh bisnis berskala kecil hingga menengah, seperti UMKM dan bisnis yang memerlukan pencatatan keuangan sederhana.

Beberapa fitur unggulan yang tersedia, seperti invoice dan PO, pengeluaran, laporan keuangan, rekonsiliasi bank, kontrol stok persediaan, hingga online live chat.

7. Bright Pearl

Software ERP terbaik di Indonesia lainnya adalah Bright Pearl. Software ini cocok untuk bisnis berskala menengah seperti, perusahaan retail dan e-commerce.

Fitur-fitur yang ditawarkan oleh Bright Pearl cukup menunjang kebutuhan operasional bisnis. Mulai dari fitur inventory, order, POS, dan integrasi dengan aplikasi e-commerce seperti Shopify, Amazon, dan WooCommerce.

Tips Memilih Software ERP Indonesia Terbaik

Banyaknya penyedia software ERP terbaik, membuat kriteria pemilihan cenderung kompleks. Alih-alih tergiur dengan harga murah, coba beberapa tips berikut untuk menyesuaikan dengan kebutuhan.

  • Identifikasi kebutuhan bisnis – tentukan prioritas yang sedang dibutuhkan oleh bisnis. Apakah ERP diperlukan untuk manajemen stok, penjualan multi-channel, keuangan, dan lain sebagainya.
  • Coba demo produk – jangan ragu untuk meminta dan mencoba demo produk dari penyedia. Libatkan tim untuk melakukan penilaian dan menentukan kesesuaian dengan bisnis.
  • Bandingkan harga dan fitur – pahami model harga, seperti langganan, per modul, pengguna, dan lain sebagainya. Pastikan tidak ada biaya tersembunyi yang harus dibayar di kemudian hari.
  • Pastikan dukungan dan pelatihan – pastikan penyedia software ERP dapat memberikan pelatihan, dukungan teknis, dan terbuka untuk berbagai pertanyaan maupun masalah.

Penutup

Itulah 7 rekomendasi software ERP terbaik di Indonesia yang bisa jadi pilihan untuk memaksimalkan kerja operasional bisnis. Software ERP bukan sekadar alat pencatat data, melainkan sistem terintegrasi yang dapat membantu perusahaan mengelola dan mengendalikan proses bisnis secara menyeluruh.

Dengan begitu, ERP bisa membuat beban kerja admin berkurang dan hemat kerja, pengambilan keputusan lebih cepat berlandaskan data real-time, dan perusahaan memiliki kendali penuh atas anggaran dan arus kas.

Jangan biarkan proses operasional bisnis terhambat karena data tidak sinkron, penuh human error, hingga jumlah stok dan aset tidak akurat. Untuk memaksimalkan operasional bisnis Anda, kami memiliki layanan jasa pembuatan aplikasi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Termasuk instalasi software ERP agar proses bisnis berjalan efisien dan efektif. Konsultasi bersama tim Sekawan Media atau hubungi tim kami melalui halaman kontak untuk penawaran kerja sama lebih lanjut.

Copied To Clipboard

Bagikan Ke: