• LAYANAN

      Melayani berbagai kebutuhan pembuatan aplikasi dan website yang menjangkau area UMKM hingga bisnis berskala Enterprise.

      Sistem Monitoring Internal Audit MIND ID
      MIND ID
      2022
      Aplikasi SMSCrops Syngenta
      PT Syngenta Seed Indonesia
      2018
  • TENTANG KAMI
  • PORTOFOLIO
  • KARIR
  • BERITA & INFORMASI
  • HUBUNGI KAMI

Mengenal Business Intelligence dan Perannya dalam Dunia Bisnis

Daftar Isi
Daftar Isi

Business Intelligence adalah aspek penting yang membantu suatu bisnis dalam membuat strategi pemasaran berdasarkan dengan data pasar. Data tersebut selanjutnya diproses oleh BI atau yang biasa disebut Business Intelligence. Untuk perannya yang begitu penting, belum banyak orang mengetahui tentang tanggung jawab seorang BI. Merencanakan, mengelola, dan memberikan hasil akhir yang berupa informasi akurat merupakan tanggung jawab business intelligence. 

Karena masih  banyak yang belum menyadari betapa pentingnya BI dalam dunia bisnis, kali ini Sekawan Media akan mengupas tuntas tentang Business Intelligence. Simak artikel berikut ya!

Apa Itu Business Intelligence

Business intelligence adalah
Processing data © Unsplash

Istilah business intelligence (BI) dapat merujuk pada suatu profesi atau aktivitas yang dilakukan dalam sebuah bisnis. Namun, pada artikel kali ini, Sekawan Media akan membahas business intelligence sebagai sebuah profesi. 

Business Intelligence adalah peranan dalam sebuah perusahaan yang bertugas dalam mengolah dan menganalisis data, sehingga perusahaan tersebut dapat mendapatkan keputusan yang tepat dan akurat. Hasil akhir yang dimaksud adalah mencakup kebutuhan industri, strategi pemasaran, dan gambaran keuntungan yang nyata. BI sangat bergantung pada data untuk menganalisa dan mengubahnya menjadi peluang dan inovasi dalam metode pengembangan bisnis.

Pengertian Business Intelligence Menurut Para Ahli

BI adalah topik yang cukup menarik untuk dibahas para ahli. Berikut pengertian BI menurut beberapa ahli:

a. Menurut Robet Half

Peran penting yang membuat hasil analisa dalam sebuah bisnis agar dapat dijadikan acuan untuk perusahaan saat bekerja sama dengan staf.

b. Menurut Vercellis

Set model matematika dan metodologi analisis yang mengeksploitasi data dan berguna untuk proses pengambilan informasi serta keputusan akhir.

c. Menurut Howard Dresner

Metode untuk meningkatkan cara menentukan keputusan akhir menggunakan bantuan sistem mengenai fakta yang terjadi.

Tugas Business Intelligence

1. Analisa Data

Tugas pertama seorang business intelligence adalah menganalisa suatu data. Analisa data penting dilakukan sebagai tugas utama. Ketelitian sangat diperlukan dalam hal ini, karena kesalahan sekecil apapun itu akan berdampak negatif pada proses pengambilan keputusan bisnis. 

2. Mengolah Data

Business intelligence adalah
Pengolahan data © Unsplash

Data perusahaan adalah informasi yang bersifat rahasia, berisi rencana bisnis perusahaan sampai informasi pribadi tiap karyawan. Untuk mengolah sebuah data tentu bukanlah hal yang mudah. BI harus tahu bagaimana cara agar data perusahaan berada di tempat yang aman tanpa ada kebocoran. 

3. Mengembangkan Hasil Analisa Data

Dalam prosesnya, BI membutuhkan alat bantu guna mengembangkan hasil analisa data. Alat bantu tersebut berupa perangkat lunak seperti Yellowfin BI, Zoho Analytics, SAP Business Objects, SAS Business Intelligence, Power BI, dan lain-lain. Hasil analisa data nantinya diperlukan untuk memberikan insight dalam proses pengambilan keputusan bisnis.

4. Pengamatan dan Evaluasi

Business intelligence adalah
Evaluasi Data © Unsplash

Business intelligence harus secara teratur memantau dan mengevaluasi hasil analisis data dan wawasan bisnis. Penilaian ini bertujuan untuk menjaga kualitas data begitupun dengan wawasan bisnis. Kualitas yang buruk membuat perusahaan tidak dapat berkembang secara optimal. 

Skill yang Diperlukan Untuk Menjadi Seorang BI

a. SQL

SQL merupakan singkatan dari Structured Query Language. Anda dapat menggunakan SQL untuk membuat, membaca, mengedit, dan menghapus berbagai operasi data. Operasi ini lebih sering disebut sebagai CRUD.

b. Microsoft Excel

Business intelligence adalah
Microsoft Excel © Unsplash

MS Excel dikategorikan sebagai salah satu aplikasi mendasar yang digunakan untuk mengolah data. Itulah sebabnya Anda sebaiknya menguasai Excel sebelum menjadi business intelligence. Jika sudah menguasai Excel, mempelajari tools lain pun akan terasa lebih mudah.

c. Komunikasi

Komunikasi adalah keterampilan yang tidak boleh dilewatkan oleh BI. Selain analisis data, anda juga harus mampu mengkomunikasikan hasil analisis Anda kepada para direksi. Oleh karena itu, keterampilan komunikasi sangat penting, guna memaparkan hasil analisis data dengan bahasa yang mudah dipahami. 

Mengapa Business Intelligence Penting?

  1. Perusahaan perlu mengetahui seperti apa kinerja dan kesuksesan mereka selama periode waktu tertentu. Dalam hal ini, BI membantu perusahaan untuk fokus pada visi utama mereka. 
  2. Masalah yang terjadi dalam operasional perusahaan perlu diidentifikasi sejak dini agar tidak bertambah dan mudah ditangani. Ini adalah pekerjaan BI dan dimaksudkan untuk memberikan penjelasan tentang masalah kinerja perusahaan. 
  3. Ketika organisasi Anda memiliki data, tetapi tidak ada seorang BI, Anda tidak akan bisa menggunakannya secara optimal.

Baca Juga: Business Consultant: Pengertian, Tanggung Jawab, dan Gaji

Manfaat Business Intelligence

  1. Untuk membuat acuan keputusan bisnis dengan membaca dan menafsirkan data
  2. Untuk mendapatkan perkiraan perencanaan jangka panjang
  3. Untuk analisa kegagalan yang terjadi dan solusi terbaik dari kegagalan tersebut
  4. Untuk memilih metode pemasaran mana yang sesuai dengan bisnis perusahaan Anda 

Alur Kerja Seorang Business Intelligence

Alur kerja BI dibagi menjadi tiga langkah utama: ETL, penyimpanan data, dan hasil business intelligence.

a. ETL

extract, transform, load (ETL) bertujuan untuk mendapat data. Ada beberapa tahapan dalam ETL, diantaranya:

  • Validasi data (proses untuk mendapatkan data yang valid)
  • Pembersihan data (proses menyelaraskan data agar tidak ada redudansi data)
  • Transformasi data (proses modifikasi data)
  • Data loading (proses mentransfer data ke dalam penyimpanan data)

b. Data warehouse

Disini adalah tempat dimana semua database yang diambil pada fase pertama disimpan. Business intelligence membagi data warehouse menjadi beberapa data mart sesuai kebutuhan.

c. Memproses hasil data BI

  • Analisa data
  • Menimbang data dengan pola tertentu guna membuat produksi
  • Visualisasi data

Baca Juga:
Customer Journey untuk Kemajuan Bisnis Anda
Seputar Business Development, Peran, Tugas dan Jenjang Karir

Tools dalam Business Intelligence

a. Microsoft Power BI

Business intelligence adalah
Power BI © Docs.microsoft.com

Power BI adalah kumpulan  layanan dan alat lengkap yang dapat Anda gunakan untuk memvisualisasikan data bisnis Anda. Anda dapat dengan mudah memvisualisasikan dan menganalisis data Microsoft Dataverse atau data aplikasi layanan pelanggan Dynamics 365 Sales dan Dynamics 365 di Power BI menggunakan konektor, template, dan fitur-fitur terbaik.

2. Tableau

Business intelligence adalah
Tableau © Tableau.com

Tool ini digunakan untuk membuat visualisasi data dengan mudah, mengelola metadata, dan mengimpor rentang tanggal dan ukuran yang berbeda.

3. SAP Business Object

Business intelligence adalah
SAP Business Object © Blogs.sap.com

Tool ini digunakan untuk data reporting, data visualisation, dan berbagi data. SAP Business Objects mempunyai berbagai fitur yang fokus pada Customer Experience (CX), Digital Supply Chain, Customer Relationship Management (CRM), dan Enterprise Resource Planning (ERP).

4. QlikView

Business intelligence adalah
QlikView © Help.qlik.com

QlikView merupakan software BI yang beroperasi menggunakan “teknologi asosiasi” tersendiri dan teknologi in-memory. QlikView mempunyai fitur interface intuitif yang dapat digunakan secara intuitif dan mempunyai search function yang cukup cerdas.

Nah, itu demikianinformasi mengenai business intelligence. Bagaimana? Menarik sekali, bukan? Selain harus menguasai tool-nya, tentu saja ilmu tentang business intelligence juga perlu dipelajari lebih dalam lagi. Simak pembahasan-pembahasan menarik lainnya dari kami mengenai bisnis dan teknologi di artikel selanjutnya, ya!

Selain hadir dengan berbagai artikel yang informatif dan menarik, Sekawan Media juga menawarkan Jasa Pembuatan Aplikasi Berbasis Web untuk kebutuhan bisnis Anda, loh!

Copied To Clipboard

Bagikan Ke: